Home > Umum

Gak Perlu Beli Skincare, Minum Teh Tiap Hari Bisa Bikin Awet Muda

Kandungan L-theanine mempengaruhi kadar senyawa kebahagiaan dan membuat kita tetap awet muda.
Minuman teh
Minuman teh

Berbagai cara, dilakukan oleh kaum hawa untuk merawat tubuh dan wajahnya agar selalu awet muda. Karena, banyak perempuan yang menganggap kalau wajah awet muda itu mencerminkan orang yang selalu bahagia dalam hidupnya.

Menurut Head of Department Business Development Teh Kahuripan, Mercy Nuh, salah satu minuman yang memberikan efek segar, bahagia dan awet muda adalah teh hangat.

"Mengkonsumsi teh setiap hari bisa meningkatkan kekebalan dan kebugaran tubuh, serta awet muda," ujar Mercy.

Mercy menjelaskan, teh dengan cita rasa dan aroma yang segar memiliki antioksidant tinggi yang bagus untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh. Terutama, di saat pandemi seperti sekarang ini.

Selain itu, kata dia, kandungan asam amino L-theanine pada teh dapat memengaruhi kadar senyawa kebahagiaan di dalam otak. Senyawa tersebut termasuk serotonin dan dopamin sehingga berpengaruh pula terhadap suasana hati, kualitas tidur, emosi, serta hormon stres yang disebut kortisol. L-tehanine juga membantu meredakan kecemasan.

"Nah, ini yang membuat kita tetap awet muda," katanya.

× Image